Courtessy : pinkvilla.com
Karya sutradara Siddharth Anand memang terbukti mencuri hati para penonton dengan adegan-adegan aksinya yang menegangkan. Sebut saja War, Tiger dan Pathaan yang sukses meraih kesuksesan baik di dalam negeri maupun internasional. Kini, sutradara muda tersebut tengah disibukkan dengan proyek terbarunya berjudul Fighter dengan aktor Hrithik Roshan dan si cantik Deepika Padukone.
Akan dirilis pada 25 Januari 2024 mendatang, Fighter disebut-sebut menjadi salah satu tontonan aksi terbesar bagi Sinema India dengan kehadiran Hrithik Roshan dan Deepika Padukone dalam perannya sebagai pilot Pilot Jet Tempur.
Dilansir dari pinkvilla.com, sejauh ini, tim produksi telah menyelesaikan pengambilan gambar untuk film tersebut di Pangkalan Udara Tezpur di Assam, pegunungan yang tertutup salju di Pahalgam Kashmir dan Akademi Angkatan Udara Dundigal di Hyderabad. Dan kabar terbaru menyebutkan bahwa tim siap untuk memulai jadwal film selama sebulan mulai 19 Maret.
Sebuah sumber mengatakan,
“Hrithik Roshan dan Deepika Padukone akan syuting untuk salah satu jadwal terpenting dari film tersebut mulai dari 19 Maret. Jadwal ini akan selesai pada akhir April. Tanggal pengambilan gambar telah dikelompokkan secara strategis untuk pengambilan gambar dan persiapan secara bersamaan. Syuting akan dilakukan di lokasi sebenarnya di Mumbai dari 19 hingga 24 Maret, diikuti dengan persiapan selama seminggu,"
Sementara itu, Talat Aziz yang berperan sebagai ayah Hrithik Roshan di film tersebut menambahkan,
"Beberapa momen emosional juga akan direkam antara HR dan ayahnya di layar dalam jadwal (Mumbai) ini."