Courtessy: bollywoodhungama.com
Setelah sukses besar dengan dua filmnya yang memecahkan rekor sebagai film yang mengumpulkan banyak jumlah penonton, SRK masih memiliki satu lagi proyek yang amat ditunggu-tunggu oleh para penggemarnya. Yah, Dunki yang disutradara oleh Rajkummar Hirani siap dirilis pada tahun ini, tepatnya pada momen perayaan natal 2023.
Seperti diberitakan oleh bollywoodhungama.com, SRK mengungkapkan hal tersebut kala menghadiri acara untuk kesuksesan filmnya, Jawan. Ia mengatakan,
“Tuhan sangat baik, kami memiliki Pathaan. Tuhan bahkan lebih baik hati kepada Jawan. Saya selalu memberi tahu bahwa kami memulainya pada hari yang baik, Hari Republik. Kemudian pada hari ulang tahun Sri Krishna, Janmashtami, kami mengadakan Jawan. Sekarang, pada hari Natal dan Tahun Baru, kami akan membawakan Dunki. Dan karena saya selalu mengingat integrasi nasional, selalu ada Idul Fitri ketika rilis film saya.
Sementara itu, oleh salah satu kritikus film KRK, Dunki kembali diprediksi meraih kesuksesan seperti dua film SRK yang dirilis pada tahun ini, Pathan dan Jawan. Good Luck!