Kesuksesan massive Heeramandi memang menjadikan season 2 dari proyek garapan sutradara Sanjay Leela Bhansali tersebut amat dinantikan oleh para penggemar.
Kini sang aktris utama, Manisha Koirala seperti yang dilansir dari pinkvilla.com membagikan kabar seputar serial tersebut.
Dalam percakapan baru-baru ini dengan India Today, Manisha Koirala mengatakan,
"Syuting akan dimulai tahun depan. Kami semua menunggu untuk kembali."
Ketika ditanya apakah kesuksesan serial tersebut memberikan banyak peluang untuknya, Manisha pun tersenyum dan menjawab bahwa meskipun ada beberapa naskah yang sedang dipertimbangkan, ia baru dapat membagikan detailnya setelah proyek tersebut selesai.