Courtessy: pinkvilla.com
Dalam sebuah wawancara ekslusifnya dengan Pinkvilla, Aamir Khan turut membicarakan spekulasi mengenai dirinya bekerja sama dengan aktor asal Selatan, Allu Arjun.
Aamir mengatakan,
"Arjun adalah seseorang yang sangat saya hormati. Ia adalah aktor yang luar biasa, dan kami berdua saling menyukai. Setiap kali kami mendapat kesempatan untuk bertemu, baik saya di kotanya atau ia di Mumbai, kami berusaha bertemu."
Sementara itu, spekulasi seputar kolaborasi keduanya berawal saat foto antara dirinya dan Arjun beredar di internet. Akan tetapi kedekatan Aamir dan Arjun rupanya tak hanya karena akan berkolaborasi dalam sebuah proyek. Film Ghajini yang dibintangi oleh Aamir pada tahun 2008 nyatanya diproduksi oleh ayah Allu Arjun, Allu Aravind.
"Ghajini diproduksi oleh ayah Arjun, Allu Aravind. Jadi, saya bertemu Arjun saat itu."