Bukan Alia Bhaat & Arjun Kapoor, 2 States Pilih SRK & Priyanka Chopra Jadi Pilihan Utama

Bukan Alia Bhaat & Arjun Kapoor, 2 States Pilih SRK & Priyanka Chopra Jadi Pilihan Utama

Selasa, 04 November 2025 17:44:00 WIB News
Blog single photo

Courtessy: pinkvilla.com

Film 2 States yang dibintangi oleh Alia Bhatt dan Arjun Kapoor nyatanya menyimpan fakta menarik saat pembuatannya.

Baru-baru ini, seperti yang diberitakan oleh pinkvilla.com, dalam sebuah wawancara, penulis bernama Chetan Bhagat mengonfirmasi bahwa pemilihan pemain utama dari 2 States adalah Shah Rukh Khan dan Priyanka Chopra.

Namun dikarenakan satu dan lain hal diantaranya mereka membutuhkan wajah-wajah baru untuk proyek tersebut, maka mereka menunjuk pendatang baru saat itu yakni Alia Bhatt yang sukses lewat debutnya di Student of The Year dan juga Arjun Kapoor.

“Sejujurnya, ketika mereka bilang ada sutradara baru, Arjun Kapoor yang sudah membintangi satu film dan Alia Bhatt yang juga membintangi satu film, Student Of The Year. Saya langsung bilang, 'Oke,' tapi bukan itu yang dibahas.”

“Pemilihan pemainnya sangat bagus, dan membuat film terasa segar karena mereka masih muda. Kalau aktornya lebih tua, saya tidak tahu, mungkin mereka akan tampil dengan baik. Tapi itu sangat mengejutkan. Lebih lanjut, Chetan Bhagat juga menyebutkan bahwa semua aktor telah menolak Kai Po Che! Kemudian, Sushant Singh Rajput, Rajkummar Rao, dan Amit Sadh memainkan peran utama dan menjadikan film ini abadi. Ia menyebut Kai Po Che sebagai adaptasi terbaik dari bukunya.”

Top